Raphael Varane Tinggalkan Manchester United pada Akhir Musim

Raphael Varane (Foto: Twitter/raphaelvarane)

Jakarta – Raphael Varane mengumumkan bahwa dirinya akan meninggalkan Manchester United ketika musim 2023/2024 berakhir.

Bek asal Prancis itu memilih untuk tidak memperpanjang kontraknya yang memang habis pada akhir musim ini.

Baca juga: Ancelotti: ‘Arda Güler Layak Mendapatkan Kesempatan Bermain’

Bergabung dari Real Madrid pada 2021, Varane sejauh ini telah mencatatkan 93 penampilan dan mencetak dua gol. Ia membantu mereka menjadi juara Piala Liga pada tahun lalu.

Pada musim ini, pemain berusia 31 tahun tersebut memang jarang tampil karena mengalami cedera. Meski begitu, ia mengaku bangga pernah membela Setan Merah.

Baca juga: Olivier Giroud Akan Hengkang dari AC Milan

“Kepada anda semua, pendukung Manchester United, ini merupakan beberapa tahun yang luar biasa bermain untuk klub istimewa ini dan mengenakan seragamnya,” ungkapnya.

“Pertama kali saya pergi ke Old Trafford sebagai pemain Manchester United sangat gila. Atmosfernya luar biasa. Saya jatuh cinta kepada klub, kepada para penggemar. Anda harus bermain untuk Manchester United untuk memahami apa yang anda wakili,” tegasnya.

Baca juga: Fabio Quartararo: ‘Saya Merasa Bersaing di GP Prancis’

“Bagi anak-anak saya, ini adalah rumah. Ini akan jadi tempat yang spesial untuk hidup saya. Terlepas dari musim sulit yang kita jalani, saya sangat positif untuk masa depan. Pemilik baru datang dengan rencana yang jelas dan strategi yang hebat,” pungkas Raphael Varane.

Baca juga: Marquez: ‘Untuk Raih Gelar, Saya Harus Sejajar dengan Martin dan Pecco’

Pada Kamis (16/5) dini hari WIB, Manchester United akan menjamu Newcastle United di Old Trafford. Varane pun direncakan akan mendapat salam perpisahan pada laga ini.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *