Sam Kerr Absen di Olimpiade 2024 karena Cedera

Sam Kerr (Foto: Twitter/FIFAWWC)

Jakarta – Sam Kerr, ikon sepak bola wanita dunia, dipastikan tidak akan tampil di Olimpiade 2024 karena masih mengalami cedera.

Kabar tersebut terkonfirmasi setelah tim nasional Australia mengumumkan skuadnya untuk ajang yang akan berlangsung di Paris, Prancis, pada Juli nanti.

Sejak Januari, Kerr yang bermain untuk Chelsea di level klub memang sudah absen karena mengalami cedera ACL.

Selain Kerr, satu pemain tim nasional Australia lain yang juga sudah dipastikan tidak akan bisa membela mereka di Olimpiade 2024 adalah Amy Sayer. Seperti Kerr, Sayer juga mengalami cedera ACL.

Sementara itu, terdapat dua pemain yang masih mengalami cedera, yaitu Kartina Gorry dan Aivi Luik. Namun, keduanya masih berpeluang tampil di Olimpiade 2024.

Baca juga:

“Katrina Gorry masih tidak tersedia karena dia masih melanjutkan proses rehabilitasinya setelah operasi pada April, sedangkan penyerang Amy Sayer dan pemain depan Sam Kerr masih tetap terpinggirkan akibat cedera jangka panjang mereka,” tulis pernyataan dari Australia.

“Kerr dan Sayer akan melanjutkan program rehabilitasi mereka di lingkungan klubnya dan dampaknya tidak tersedia untuk terpilih untuk Olimpiade 2024 Paris,” tambah pernyataan dari Australia tersebut.

Di kancah sepak bola wanita, Australia memang menjadi salah satu tim jagoan. Pada ajang Olimpiade edisi sebelumnya, yaitu Jepang 2024. Mereka berhasil mencapai babak semifinal, tetapi kalah oleh Kanada yang akhirnya menjadi juara.

Pada pertandingan perebutan medali perunggu, mereka pun kalah dari Amerika Serikat.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *